Komitmen Menulis di Blog

 resum ke-21



"Jika Anda mengalami kesulitan pada saat akan memulai menulis, buka saja jendela lebar-lebar. Lihat keluar, sejauh mungkin. Dunia dan isinya adalah sumber cerita dan setiap peristiwa adalah keajaiban.” Ernest Hemingway, Sastrawan US, Pemenang Nobel Sastra.


Kalimat bijak ini saya kutip dari WAG kelas online menulis angkatan 20.

Situasi semakin melemah kalimat bijak pun menyapa seakan tak menerima pena ini melambat dalam berselancar...indahnya berkumpul bersama para pemain warna-warni goresan tinta selalu berwarna dalam setiap tulisan dan santun dalam sapaan. Kalau bukan sejak kemarin, hari ini, saat ini, kapan lagi? Yuuk berselancar di dunia blogger.

 

 Narasumber sejak tahun 2005 berselancar lewat blog, wow...waktu yang sangat lama. Seusia anakku yang ke-3, 16 tahun sudah dan akan menuju usia 17 tahun di mana usia yang menantang untuk mengenal dunia.

 

“Tipsnya gampang, tp sangat susah dikerjakan .... menulis aja setiap ada ide dan ada waktu, tak pedulikan apapun penilaian orang.” Ringan ucapannya namun sulit untuk mengunyahnya. Menurut saya ini bagian dari kesabaran untuk belajar komitmen menulis. Tantangan saya berikutnya..KOMITMEN.

 

Malam ini saya ingin menampilkan tapak pengalaman para peserta kelas online yang dapat dijadikan pengalaman untuk memperbaiki dalam berbain di dunia blog...yuuuuhuu..

1.      Mengapa kita harus berkomitmen menulis di Blog ? Karena, menulis di blog seoperti meninggalkan jejak tentang apa yang dilakukan, difikirkan dan rencanakan sebagai warisan buat anak cucu  dan orang-orang yang membutuhkan.

2.      Apa sajakah manfaat yang bisa kita dapatkan dengan  komitmen menulis di Blog ? narasumber mendapatkan undangan KELILING INDONESIA DAN DUNIA: Malaysia, Singapore, Thailand, Jepang, Korea.

3.      Mengapa memilih Blog untuk ajang ekspresi menulis,knapa tidak media yang lain yang lebih familiar bagi banyak orang? karena mnulis di blog itu gratiiiis, saya tak direpotkan untuk menyimpan dan mempromosikan ... google mempromosikan kontent saya ... krn belum banyak yg tahu saya akan jadi pioner dan ekspert krn telah memulai sebelum orang melakukannya.

4.      Apakah lebih menguntungkan dibanding media yang lain? Untung atau tidak tergantung dibandingkannya dengan apa? tapi setiap perbuatan tak pernah ada yang percuma ... bumi akan selalu membalas perbuatan makhluknya sebesar apapun perbuatan itu.

5.      Bagaimana trik & tips agar konsisten dan komitmen menulis di Blog? tipsnya gampang, tapi sangat susah dikerjakan, menulis aja setiap ada ide dan ada waktu, tak pedulikan apapun penilaian orang

Masih banyak pertanyaan yang belum saya rekap...semuanya aplikatif, keren, dan tak bisa saya uraiakan semuanya. Saya harus mengikuti kelas ulang nih...atau biasa dikelas jika di sekolah dengan mengikuti pengayaan. mmm..




Gelombang      : 20

Tanggal           : 27 Agustus  2021

Moderator       : Ibu Aam Nurhasanah

Narasumber     : Bapak Dedi Dwigatama 


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Buku Mahkota Menulis, Buku Muara Tulisan

Menulis Semudah Ceplok Telur

Writer's Block?